FPI: Habib Rizieq Diintai selama 2 Hari di Sentul sebelum Penembakan 6 Pengawalnya
JAKARTA, iNews.id - Front Pembela Islam (FPI) menyebut telah diintai selama dua hari sebelum penembakan yang menewaskan enam pengawal Habib Rizieq di Jalan To Jakarta-Cikampek. Ada dua kendaraan yang stand by dekat Perumahan The Nature Mutiara Sentul dan di dalamnya terdapat beberapa orang menggunakan masker.
Saat kejadian penembakan, rombongan Habib Rizieq dan keluarga keluar dari Perumahan The Nature Mutiara Sentul Bogor pada Minggu (6/12/2020) pukul 22:45 WIB. Ada delapan kendaraan, empat mobil keluarga Habib Rizieq dan empat mobil berisi Laskar FPI sebagai tim pengawal.
Rombongan ini masuk ke Tol Jagorawi arah Jakarta, lalu via jalan Tol Lingkar Luar Cikunir ambil arah Tol Cikampek menuju tempat pengajian
keluarga sekaligus peristirahatan dan pemulihan kesehatan di Karawang.
Selama perjalanan, ada upaya-upaya dari beberapa mobil yang ingin mepet dan masuk ke dalam konvoi rombongan. Sebagai tim pengawal tentu saja merespons dengan mengamankan rombongan Habib Rizieq dan keluarga dengan cara menjauhkan mobil para pengganggu.