Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Penembak Hansip hingga Tewas di Cakung Ternyata Residivis, 5 Kali Masuk Bui
Advertisement . Scroll to see content

Ini Peran 2 Oknum Petugas Lapas Kelas I Tangerang yang Bantu Cai Changpan Kabur

Jumat, 02 Oktober 2020 - 23:11:00 WIB
Ini Peran 2 Oknum Petugas Lapas Kelas I Tangerang yang Bantu Cai Changpan Kabur
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus. (Foto: iNews.id/Irfan Ma"ruf)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Polda Metro Jaya masih menyelidiki kasus kaburnya terpidana mati kasus narkoba asal China Cai Changpan dari Lapas Klas 1 Tangerang. Dari hasil penyelidikan sementara dua oknum petugas Lapas diduga kuat terlibat.

Kepala Bidang (Kabid) Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, terduga pertama diketahui berinisial S yang bertugas sebagai sipir, sedangkan satu lainnya juga berinisial S berstatus sebagai PNS lapas. Keduanya, diduga turut membantu Changpan membeli peralatan untuk membuat terowongan yang digunakan untuk kabur.

"Peran kedua-duanya adalah memang diakui bahwa informasi dari salah satu napi juga, bahwa dia (oknum petugas lapas) yang membantu untuk membelikan peralatan-peralatan, salah satunya adalah pompa air ini," ujarnya di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (2/10/2020).

Pompa tersebut, menurut Yusri, digunakan untuk menyedot air agar lubang yang digali bisa dilewati pelaku untuk melarikan diri. Pompa dibeli oknum sipir diduga secara online dan diantar ke rumah petugas lapas.

Setelah menerima, kemudian oknum tersebut membawa ke dalam lapas untuk diberikan kepada Changpan. "Dia menerima uang dari tersangka (Chai Cangpan) kemudian beli menggunakan alamat yang bersangkutan atau pegawai sipir ini, bahkan mengantar ke sana, juga mengambil lagi disimpan di rumah kediamannya," tuturnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut