Kasus Covid Melonjak, Pemkot Bogor Akan Siapkan Tempat Isolasi di Setiap Kelurahan
Jumat, 25 Juni 2021 - 17:22:00 WIB
Untuk diketahui, dari data Dinas Kesehatan Kota Bogor, ketersediaan tempat tidur pasien covid-19 di Kota Bogor menyisakan 144 dari total 873 unit di 21 rumah sakit rujukan pada Rabu 23 Juni 2021.
Sementara itu, 47 tempat tidur di unit gawat darurat (ICU), saat ini sudah tersisi 38 pasien dan menyisakan 9 tempat tidur kosong. Sedangkan, tempat tidur di pusat isolasi BPKP Ciawi, dari 100 tempat tidur yang tersedia sudah terisi 78 dan tersisa 22 tempat tidur.
Untuk domisili pasien yang dirawat, sebanyak 351 orang warga Kota Bogor, 190 orang warga Kabupaten Bogor, dan 188 pasien berdomisili di luar Bogor.
Editor: Faieq Hidayat