Makan Siang Bareng, Kapolda Metro Sebut Pedagang Kopi Keliling Punya Peran Penting Jaga Jakarta
“Saya berharap bapak dan ibu di sini bisa membantu kami dalam bertugas. Program Jaga Jakarta+ terdiri atas empat pilar yaitu Jaga Warga, Jaga Lingkungan, Jaga Aturan, dan Jaga Amanah,” ucapnya.
Kapolda juga menegaskan, para pedagang kopi keliling memiliki peran penting dalam menjaga keamanan lingkungan. Mereka bukan hanya penjual, tetapi juga bagian dari mata dan telinga kepolisian di lapangan.
“Teman-teman pedagang ini setiap hari berkeliling dan berinteraksi langsung dengan masyarakat. Kalau ada kejadian atau hal mencurigakan, silakan laporkan kepada kami. Bagi yang membantu memberikan informasi, tentu akan kami apresiasi,” ujar Asep.
Di sela kegiatan, Kapolda tampak berbincang hangat dengan para pedagang sambil melihat langsung proses pembuatan kopi.
Editor: Reza Fajri