MNC Peduli Salurkan Bantuan Alkes kepada RS Bhayangkara Brimob
“MNC Peduli akan terus berusaha untuk men-support tim medis yang merupakan pahlawan kita pada saat ini. Tentunya kita akan terus mencoba memberikan apapun yang bisa kita sediakan,” ucapnya.
Tidak hanya itu, MNC Peduli juga akan terus menggalang dana dan mengajak masyarakat serta korporasi terlibat membantu mengatasi pandemi ini.
Sampai saat ini, MNC Peduli telah menyalurkan bantuan untuk tim medis di berbagai rumah sakit baik di Jakarta maupun daerah seperti Bogor, Depok, Bandung, Kendal, Semarang, Makassar, Kupang, Maumere dan Jayapura. Begitu juga bantuan sembako untuk masyarakat terdampak Covid-19.
Kegiatan ini tentu tak lepas dari bantuan masyarakat yang telah menyumbang dalam penggalangan dana di www.mncpeduli.org. MNC Peduli terus mengajak masyarakat serta mitra korporasi untuk saling bahu membahu bekerja sama dalam melawan Covid-19 dengan berdonasi melalui website MNC Peduli.
Editor: Zen Teguh