Partai Demokrat Siap Pasangkan Anies dengan AHY di Pilpres 2024
JAKARTA, iNews.id - Sosok Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) disebut bisa berpasangan di Pilpres 2024. Anies diyakini telah teruji sebagai pemimpin.
"Mas Anies yang telah teruji memimpin dan membawa Jakarta menjadi kota moderen kelas dunia, manusiawi dan beradab," ujar Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat Kamhar Lakumani, Jumat (8/4/2022).
Sedangkan untuk AHY, menurut Kamhar Lakumani, sudah teruji mampu membawa Partai Demokrat dari upaya polemik internal.
"Mas Ketum AHY juga telah teruji kepemimpinannya yang bisa membawa Partai Demokrat keluar dari terpaan krisis ," kata Kamhar Lakumani.
Dia mengungkapkan kemungkinan duet Anies Baswedan dan AHY juga dianggap sebagai pasangan serasi dalam menjalankan amanah reformasi.