Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Reaksi Surya Paloh usai Ahmad Sahroni dan Nafa Urbach Disanksi MKD DPR
Advertisement . Scroll to see content

Pelat DPR di Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Palsu, MKD Bakal Panggil Pemilik Mobil

Rabu, 01 Mei 2024 - 06:39:00 WIB
Pelat DPR di Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Palsu, MKD Bakal Panggil Pemilik Mobil
Mobil Alphard berwarna hitam yang dikendarai Brigadir RAT. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR akan memanggil pemilik mobil Toyota Alphard yang digunakan anggota Polresta Manado Brigadir RAT sebelum ditemukan tewas bunuh diri di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan. Sebab, pelat nomor DPR yang digunakan pada mobil itu palsu.

"Insya Allah benar, minggu depan akan kita panggil pemilik kendaraan," kata Wakil Ketua MKD DPR, Nazaruddin Dek Gam saat dikonfirmasi iNews.id, Selasa (30/4/2024).

Dia memastikan MKD telah menelusuri keaslian pelat nomor khusus anggota DPR pada mobil itu. Hasilnya, pelat tersebut dipastikan palsu.

"Jadi MKD sudah mengecek bahwa nomor itu sudah pasti palsu," ujarnya.

Nazaruddin menjelaskan, nomor pelat palsu tersebut menyerupai kode yang diperuntukkan bagi pimpinan Badan Legislasi (Baleg) DPR. Berdasarkan angka-angka yang ada dalam pelat itu, kata dia, sudah sangat jelas terlihat palsu.
 
"Dan kami pastikan itu palsu, dan kami segera menindaklanjuti, termasuk akan melaporkan ke kepolisian," tuturnya.

Editor: Rizky Agustian

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut