Penerimaan Siswa Baru di DKI Jakarta Dibuka 15 Juni 2020
JAKARTA, iNews.id - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di Provinsi DKI Jakarta akan segera dibuka. PPDB paling awal dibuka mulai 15 Juni 2020.
Hal itu tertuang dalam Keputusan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi DKI Jakarta Nomor 501 Tahun 2020. Surat tersebut ditandatangani oleh Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta Nahdiana.
Dilihat iNews.id, warga DKI Jakarta bisa melakukan pendaftaran secara online di situs ppdb.jakarta.go.id. Persyaratan yang dibutuhkan bagi calon peserta didik ada di situs tersebut.
PPDB dibuka untuk PAUD, SD, SMP, SMA/SMK serta Sekolah Luar Biasa (SLB). Berikut jadwal lengkapnya:
1. PAUD
Pendaftaran dan Seleksi: 22 Juni-4 Juli 2050
Pengumuman: 6 Juli 2020
Lapor Diri: 7-10 Juli 2020
2. SD
Pendaftaran jalur inklusi, jalur afirmasi anak panti asuhan dan tenaga kesehatan Covid-19, jalur perpindahan orang tua dan anak guru dimulai 15 Juni 2020.
Jalur Zonasi Berbasis Kelurahan:
Pendaftaran dan Seleksi: 25-26 Juni 2020
Pengumuman: 27 Juni 2020
Lapor diri: 30 Juni 2020
3. SMP dan SMA
Pendaftaran jalur inklusi, jalur afirmasi anak panti asuhan dan tenaga kesehatan Covid-19, jalur perpindahan orang tua dan anak guru dimulai 15 Juni 2020.
Jalur Zonasi Berbasis Kelurahan:
Pendaftaran dan Seleksi: 25-26 Juni 2020
Pengumuman: 27 Juni 2020
Lapor diri: 30 Juni 2020
4. Paket A, B, dan C
Pendaftaran dan Seleksi: 27-30 Juli 2020
Pengumuman: 30 Agustus 2020
Lapor Diri: 4-5 Agustus 2020
Editor: Muhammad Fida Ul Haq