Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Alasan Hukuman Vadel Badjideh Makin Berat usai Banding Ditolak Terungkap!
Advertisement . Scroll to see content

Polisi Selidiki Kasus Pria Ancam Kurir COD dengan Borgol

Kamis, 17 Juni 2021 - 19:32:00 WIB
Polisi Selidiki Kasus Pria Ancam Kurir COD dengan Borgol
Polisi menyelidiki video viral kurir diancam borgol. (Foto: Ilustrasi/Ist)
Advertisement . Scroll to see content

TANGERANG, iNews.id - Insiden pembelian barang dengan menggunakan sistem Cash On Delivery (COD) atau bayar di tempat kembali terjadi di kawasan Kresek, Kabupaten Tangerang. Kali ini seorang pria mengamuk dan mengancam kurir dengan borgol karena barang yang diantar tidak sesuai pesanannya . 

Kapolsek Kresek AKP Osman Sigalingging menyebut petugas telah melakukan pemeriksaan atas video viral oknum pembeli yang cekcok dengan kurir tersebut. Insiden tersebut rupanya terjadi di Mekarbaru, Kabupaten Tangerang. 

"Kami sudah cari di Kresek tapi belum ketemu. Namun kalau saya lihat update-nya masuk ke Mekarbaru Tangerang," katanya, Kamis (17/6/2021).

Keributan antara kurir dan pembeli tersebut ramai dibagikan di media sosial. Video yang berdurasi 45 detik itu, memperlihatkan oknum pembeli yang memaksa ingin mengembalikan barang yang telah dibuka dengan sistem COD. 

Oknum pembeli itu beralasan, barang yang datang tidak sesuai pesanan maupun kualitas barang yang tidak sesuai ekspetasi. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut