Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kasus Covid-19 Naik Lagi di Indonesia, Anak-Anak Paling Rentan!
Advertisement . Scroll to see content

RSDC Wisma Atlet Berhenti Beroperasi Hari Ini, Koordinator: Nakes dan Relawan Purnatugas Otomatis

Sabtu, 31 Desember 2022 - 16:14:00 WIB
RSDC Wisma Atlet Berhenti Beroperasi Hari Ini, Koordinator: Nakes dan Relawan Purnatugas Otomatis
Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat resmi berhenti beroperasi sejak hari ini, Sabtu (31/12/2022). (Foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Rumah Sakit Darurat Covid-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat resmi berhenti beroperasi sejak hari ini, Sabtu (31/12/2022). Tenaga kesehatan (nakes) dan relawan pun mulai dipurnatugaskan dari kegiatan yang ada.

"Jadi relawan yang ada di Wisma Atlet ini rekrutmennya sesuai dengan jadwal. Dia akan purnatugas secara otomatis," kata Koordinator Humas RSDC-19 Kolonel dr Mintoro Sumego, Sabtu (31/12/2022).

Mintoro mengatakan nakes dan relawan yang selesai bertugas di Wisma Atlet dapat membaktikan diri di tempat lainnya.

"Relawan berangsur-angsur habis, mungkin bisa membaktikan diri lagi ditempat lain. Untuk yang TNI pun sama berangsur-angsur akan habis," ucapnya.

Dia memastikan satu tower di Wisma Atlet tetap disiagakan jika sewaktu-waktu terjadi lagi lonjakan kasus Covid-19.

"Nantinya kita akan mengupayakan hanya satu tower di Wisma Atlet dalam tiga bulan ke depan. Untuk relawan di Wisma Atlet ini ada 214 orang, yang terdiri atas 155 orang tenaga medis dan sisanya tenaga nonmedis. Kami masih standby dalam tiga bulan ke depan," tuturnya.

Editor: Rizal Bomantama

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut