Uji Trek Street Race di Ancol, Dirlantas Polda Metro Jaya : Lintasannya Cukup Aman
Sabtu, 15 Januari 2022 - 22:16:00 WIB
Menurut Sambodo, persiapan sudah 90 persen,tinggal penyelesaian pemasangan penutup pagar untuk area penonton, pemasangan tenda untuk area VIP, dan sebagainya. Acara street race ini akan diadakan besok Minggu (16/1/2022).
Sedangkan lintasan, kata dia, sudah siap pengerjaannya. Titik aspal yang rawan bergelombang (bumpy) sudah ditambal. Sejumlah ranting pohon yang diperkirakan akan mengganggu pandangan pembalap juga sudah dipotong.
Saat ini, kata Sambodo, kuota 350 pembalap sudah terpenuhi semua. Mereka dibagi dalam beberapa kelas, mulai dari kelas matik 4 tak, sport 2 tak, kelas Sunmori, bebek 2 tak, bebek 4 tak, kelas FFA, sport 4 tak, bahkan kelas Vespa juga ada.
Editor: Faieq Hidayat