Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kasus Covid-19 Naik Lagi di Indonesia, Anak-Anak Paling Rentan!
Advertisement . Scroll to see content

Wali Kota Depok Tiadakan Salat Idul Adha di Masjid 

Minggu, 11 Juli 2021 - 13:44:00 WIB
Wali Kota Depok Tiadakan Salat Idul Adha di Masjid 
Wali Kota Depok Mohammad Idris meniadakan salat Idul Adha berjamaah di masa PPKM Darurat. (Foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

DEPOK, iNews.id - Wali Kota Depok Wali Kota Depok Mohammad Idris meniadakan pelaksanaan Shalat Idul Adha 1442 Hijriah secara berjamaah di masjid. Kebijakan ini tertuang dalam Surat Edaran (SE) Wali Kota Nomor 451/368/Kpts/Huk/Kesos tentang Peniadaan Sementara Peribadatan.

"Penyelenggaraan Shalat Idul Adha 1442 Hijriah di masjid, mushala atau fasilitas umum lainnya yang dikelola masyarakat, instansi pemerintah, dan swasta ditiadakan," kata Mohammad Idris dalam keterangannya, Minggu (11/7/2021).

Idris juga mengatakan penyelenggaraan takbiran di masjid/mushala dilakukan hanya oleh satu orang petugas, dan takbir keliling (berjalan kaki dan dengan kendaraan) ditiadakan.

"Kegiatan kunjungan perayaan Idul Adha ditiadakan dan dilaksanakan hanya secara daring," katanya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut