25 Universitas Terbaik di Dunia 2024 versi QS WUR, Paling Banyak Ada di AS!
Rabu, 05 Juli 2023 - 12:52:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Universitas terbaik di dunia 2023 versi QS World University Rankings menarik untuk diketahui. Terlebih, bagi kalian yang ingin melanjutkan pendidikan di luar negeri sebagai referensi.
Dari data QS WUR, diketahui negara yang memiliki universitas terbaik adalah Amerika Serikat (AS). Terbukti dari 25 daftar, ada 10 kampus yang berlokasi di AS. Sedangkan sisanya, ada di Inggris, Australia, Cina dan lain-lain.