5 Berita Populer: Tata Cara Sholat Tasbih di Malam Nisfu Syaban hingga Tampang Pengemudi Fortuner Tusuk Kondektur Bus
JAKARTA, iNews.id – Tata cara sholat tasbih di malam Nisfu Syaban menjadi salah satu berita populer di iNews.id. Sholat ini dapat dilakukan usai sholat Isya untuk menghidupkan malam Nisfu Syaban.
Berita populer lainnya adalah tampang pengemudi Fortuner tusuk kondektur bus di Bandar Lampung saat ditangkap. Berikut rangkuman berita populer, Kamis (13/2/2025):
Tata cara sholat tasbih di malam Nisfu Syaban diulas pada artikel ini. Malam Nisfu Syaban jatuh pada Kamis malam (13/2/2025). Sholat tasbih dilakukan setelah sholat Isya.
Sholat tasbih dianjurkan untuk menghidupkan malam Nisfu Syaban. Berikut cara sholat Tasbih di malam Nisfu Syaban:
- Membaca niat
- Takbiratul Ihram (bersamaan niat)
- Membaca doa iftitah
- Membaca Surat Al Fatihah
- Membaca surat-surat dari Alquran seperti surat at Takaatsur, Al Ashr, Al Kaafirun, dan al-ikhlas
- Membaca Tasbih
- Ruku
- I’tidal
- Sujud
- Duduk di antara dua sujud
- Sujud yang kedua
- Duduk istirahat (sebelum bangun untuk berdiri)
- Tasyahud
- Salam
- Setelah sholat Tasbih dianjurkan untuk zikir dan berdoa