5 Berita Populer: Viral BEM UI Ditantang Prajurit KKN di Papua hingga Alfeandra Dewangga Dipastikan Batal Bela Timnas Indonesia U-23
JAKARTA, iNews.id – BEM UI mengecam dugaan pelanggaran HAM di Papua yang dilakukan oleh anggota TNI. Kecaman itu disampaikan melalui unggahan di akun Instagram resmi BEM UI. Menanggapi kecaman tersebut, prajurit TNI justru menantang BEM UI untuk melakukan KKN di Papua.
Berita populer lainnya adalah Alfeandra Dewangga yang dipastikan batal bela timnas Indonesia U-23.
Berikut rangkuman berita populer pada Kamis (4/4/2024)
1. Viral BEM UI Kritik TNI Langgar HAM, Kini Ditantang Prajurit KKN di Papua
BEM (Badan Eksekutif Mahasiswa) Universitas Indonesia atau UI tengah mendapat sorotan. BEM UI diketahui mengecam dugaan pelanggaran HAM oleh anggota TNI di Papua. Kecaman itu diunggah akun Instagram @bemui_official.
Sementara itu, banyak akun-akun yang mengunggah perjuangan anggota TNI di Papua dan kemudian menyenggol akun BEM UI.
"Buat kau abang-abang UI sipaling nasionalisme, ditunggu KKN-nya di Distrik Okbab (Pegunungan Bintang, Papua)," tulis salah satu akun @Kegoblogan.Unfaedah.
2. Dua Kendaraan Terperosok Longsor Tol Bocimi Dievakuasi, Korban Dibawa ke Rumah Sakit
Kecelakaan terjadi di Jalan Tol Bocimi KM 64, Kabupaten Sukabumi pada Rabu (3/4/2024). 2 kendaraan terporosok longsor di wilayah tersebut. Kendaraan sudah berhasil dievakuasi, sementara itu pengemudi dan penumpang dilarikan ke rumah sakit terdekat.
“Kami masih berkoordinasi dengan pengelola tol dan induk PJR Dirlantas. Untuk sementara kendaraan yang menuju ke exit tol Parungkuda kami alihkan menuju exit tol Cigombong. Sesaat setelah petugas menerima kabar adanya longsor, langsung ditutup, dialihkan," jelas Kapolres Sukabumi, AKBP Tony Prasetyo.