5 Embarkasi Haji jadi Kloter Pertama Berangkat 4 Juni
JAKARTA, iNews.id - Sebanyak lima embarkasi akan menjadi kloter pertama dalam pemberangkatan jemaah haji 1443H/2022M pada 4 Juni 2022. Sejumlah persiapan sudah dilakukan.
"Insya Allah kloter pertama akan terbang pada tanggal 4 Juni 2022, yaitu ada lima penerbangan di lima embarkasi yaitu Solo, Jakarta-Pondok Gede, Jakarta-Bekasi, Surabaya, dan Padang," kata Direktur Layanan Haji Dalam Negeri Saiful Mujab, Senin,(30/5/2022).
Saiful menyampaikan Embarkasi Solo (SOC) akan menjadi pemberangkatan pertama menuju Arab Saudi pukul 00.30 WIB. Selanjutnya, Embarkasi Jakarta-Pondok Gede (JKG) pukul 06.45 WIB dan Jakarta-Bekasi (JKS) pukul 07.25 WIB.
Kemudian jajaran Kemenag juga akan memberangkatkan jemaah dari Embarkasi Surabaya (Sub) pukul 08.30 WIB dan terakhir Embarkasi Padang pada pukul 12.55 WIB.
Saiful mengatakan pemberangkatan haji gelombang pertama itu akan berakhir pada 18 Juni 2022. Sebelumnya jemaah akan memasuki asrama haji di embarkasi masing-masing pada 4 Dzulqaidah 1443 atau 03 Juni 2022.
Lebih lanjut, untuk proses clearance dari imigrasi, kata Saiful tetap menggunakan kebijakan lama yakni berlangsung di asrama haji sebelum jemaah haji berangkat ke bandara.
Dengan demikian, ratusan jemaah yang berangkat tidak perlu lagi untuk melakukan pengecekan di masing-masing bandara sesuai embarkasi.
"Jadi di asrama haji nanti koper mereka diperiksa, ditimbang, dipisahkan dan langsung diberikan saat di hotel Mekkah atau Madinah," ujarnya.
Namun menurutnya hal itu tidak berlaku bagi jemaah yang berangkat lewat bandara Soekarno Hatta. Mereka kata Saiful, tetap menjalani pemeriksaan oleh otoritas Arab Saudi.
Sehingga jemaah ketika tiba di Madinah atau Makkah tidak perlu lagi melakukan pemeriksaan oleh imigrasi setempat. Hal ini menurutnya adalah bagian dari program fast track guna memudahkan jemaah dan langsung naik bis menuju pemondokan.
"Insya Allah persiapan sudah clear tinggal menunggu proses yang lain, seperti proses request visa untuk para jemaah karena visa haji belum di buka,"ujarnya.
Sebagai informasi, Kemenag RI menerbitkan jadwal rencana perjalanan haji 1443H/2022M dimana kloter pertama dimulai 04 Juni 2022 dan gelombang pertama itu berlangsung hingga 18 Juni 2022. Kemudian awal pemberangkatan jemaah haji gelombang kedua dimulai pada 19 Juni dan berakhir pada 03 Juli 2022.
Lalu untuk proses pemulangan jemaah haji 1443H/2022M dilakukan secara bertahap. Pemulangan pertama dilakukan mulai 15 -29 Juli 2022 melalui Bandara KAIA Jeddah menuju tanah air.
Sementara untuk gelombang kedua dimulai pada 30 Juli - 13 Agustus 2022 melalui Bandara AMMA Madinah.
Editor: Muhammad Fida Ul Haq