Akan Disanksi Demokrat, TGB Mengadu ke Luhut
Selasa, 10 Juli 2018 - 15:18:00 WIB
Partai Demokrat kecewa dengan pernyataan kadernya, Tuan Guru Bajang (TGB) Zainul Majdi yang mendukung Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk dua periode. Partai Demokrat memiliki fatsun atau aturan bagi kader yang ingin menyampaikan pendapat politiknya harus sejalan dengan partai.
Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat Agus Hermanto mengatakan, dia menghormati pernyataan yang disampaikan TGB merupakan bersifat pribadi. Namun, seharusnya dibicarakan terlebih dahulu di internal partai.
"Seharusnya dibicarakan dulu karena kita semua kan punya aturan. Kita harus sejalan, senapas dengan parpol," ujar Agus, di Gedung DPR, Jakarta, (10/7/2018).
Editor: Kurnia Illahi