Dia mengatakan bahwa setelah di bandara dirinya berpisah dengan rombongan Edhy Prabowo. Dia mengaku diisyaratkan untuk memisahkan diri.
“Kami pisah tadi di bandara. Tadi kan Bang Ali tanya, mereka kemukakan bahwa ‘Pak Ngabalin di sini saja.’. Itu isyarat untuk kita pisah rombongan,” katanya.
Seperti diketahui, Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo saat ini sudah berada di Gedung KPK untuk dimintai keterangan oleh penyidik. Edhy Prabowo bersama beberapa orang lainnya di lingkungan KKP ditangkap penyidik KPK di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Rabu (25/11/2020) dini hari.
Editor : Faieq Hidayat