Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Prabowo Dorong Komisi Percepatan Reformasi Polri Bekerja Taktis dan Transparan, Minta Laporan Periodik
Advertisement . Scroll to see content

Bawaslu Terima Laporan Intimidasi dan Mobilisasi Pilihan di Ribuan TPS, Jateng Terbanyak

Kamis, 15 Februari 2024 - 17:51:00 WIB
Bawaslu Terima Laporan Intimidasi dan Mobilisasi Pilihan di Ribuan TPS, Jateng Terbanyak
Bawaslu menerima laporan adanya intimidasi dan mobilisasi pilihan di ribuan TPS. Jateng jadi salah satu daerah terbanyak yang melaporkan. (Foto: Ilustrasi/Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) mengungkap terdapat permasalahan yang terjadi selama pemungutan suara Pemilu 2024. Beberapa di antaranya intimidasi terhadap pemilih dan penyelenggara pemilu hingga mobilisasi pilihan untuk pasangan calon (paslon) tertentu.

Anggota Bawaslu, Lolly Suhenty memerinci intimidasi baik kepada pemilih maupun penyelenggara pemilu terjadi di 2.271 tempat pemungutan suara (TPS).

"Terdapat 2.271 TPS terjadi intimidasi kepada pemilih dan atau penyelenggara pemilu di TPS," ucap Lolly, Kamis (15/2/2024).

Sementara, sebanyak 2.632 TPS juga melaporkan adanya mobilisasi dan atau mengarahkan pilihan pemilih. Mobilisasi ini dilakukan baik oleh tim sukses, peserta pemilu hingga penyelenggara.

"Terdapat 2.632 TPS melakukan mobilisasi dan atau mengerahkan pilihan pemilih oleh tim sukses, peserta pemilu, penyelenggara untuk menggunakan hak pilihnya di TPS," kata dia.

Dalam data yang diterima iNews.id, dua permasalahan tersebut ditemukan di sejumlah Provinsi. Adapun provinsi yang tercatat paling banyak melaporkan permasalahan intimidasi di antaranya Jawa Tengah (Jateng), Jawa Barat (Jabar), Jawa Timur (Jatim), Banten, DKI Jakarta, Sumatera Utara (Sumut), Lampung, Sumatera Selatan (Sumsel), Yogyakarta dan Nusa Tenggara Timur (NTT).

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut