Biaya Haji Disepakati Rp49,8 Juta, Ustaz Yusuf Mansur: Kabar Gembira, Jemaah Lega
JAKARTA, iNews.id - Ulama besar Ustaz Yusuf Mansur menyambut gembira kesepakatan Komisi VIII DPR dan Kementerian Agama RI tentang besaran rata-rata Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) 2023 sebesar Rp49,8 juta atau 55 persen dari total Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) sebesar Rp90 juta. Diharapkan ibadah haji semakin lancar.
"Alhamdulillah, berita baik. Insya Allah kabar gembira ini menjadikan jemaah haji lega, senang dan semakin yakin kepada Allah SWT," kata Ustaz Yusuf Mansur dalam keterangannya, Jumat (17/2/2023).
Pimpinan Pondok Pesantren Daarul Quran pun mendoakan dan berharap semoga semua ekosistem haji tahun 2023 berjalan dengan baik dan lancar.
"Mulai dari jemaah hajinya sendiri, pemerintah, segala jenis usaha, pekerjaan, layanan, pengusaha, pekerja dan pelayan haji di sini (Tanah Air) dan di Tanah Suci, semuanya diberkahi Allah, ditolong Allah dan diterima sebagai ibadah dan amal saleh," kata Bacaleg DPR RI dari Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Dapil DKI Jakarta I (Jakarta Timur) ini.
Sebelumnya, Ketua DPP Partai Perindo Bidang Keagamaan Abdul Khaliq Ahmad mengatakan kesepakatan DPR dan pemerintah itu lebih rendah dari usulan Menteri Agama, yaitu Bipih menjadi Rp69 juta atau 70 persen dari total BPIH Rp90 juta.