Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : KPU Solo Buka Suara soal Heboh Salinan Ijazah Jokowi Dimusnahkan
Advertisement . Scroll to see content

BIN Gelar Vaksinasi untuk Pelajar SMP SMA dan Door to Door Serentak di 14 Provinsi

Rabu, 14 Juli 2021 - 14:17:00 WIB
BIN Gelar Vaksinasi untuk Pelajar SMP SMA dan Door to Door Serentak di 14 Provinsi
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima laporan dari Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Jenderal Polisi Purnawirawan Budi Gunawan soal vaksinasi Covid-19 untuk pelajar SMP dan SMA, Rabu (14/7/2021). (Foto: Setpres).
Advertisement . Scroll to see content

Dia menyampaikan, metode vaksinasi door to door dilaksanakan dengan mengadopsi metode yang digunakan oleh beberapa negara yang terbukti mampu meningkatkan partisipasi, menjangkau keluarga yang belum memiliki akses, takut keluar rumah untuk menghindari kerumunan dan penularan Covid 19.

Dia berharap agar segala upaya dan ikhtiar hari ini dapat mengejar target herd immunity guna mewujudkan Indonesia sehat untuk Indonesia hebat mengatasi pandemi Covid-19. 

Menurutnya kegiatan vaksinasi hari ini menjadi penyemangat untuk terus berjuang mencapai target vaksinasi 3 juta dosis per hari dan meencapai herd immunity akhir 2021.

"Semoga bangsa Indonesia memiliki energi positif dan melimpah keberanian serta kepedulian sesama untuk melewati pandemi ini, bersama-sama dan hidup bukan dari ketakutan tetapi dengan semangat juang," katanya.

Pada kesempatan itu Jokowi sempat menyapa dan berdialog langsung dengan para peserta vaksinasi pelajar SMP-SMA dan peserta vaksinasi door to door.

Editor: Kurnia Illahi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut