Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Hilang Kendali, Mobil Ford Nyemplung ke Kali di Daan Mogot Jakbar
Advertisement . Scroll to see content

Bus Angkut Penumpang Arus Balik Kecelakaan di Tol Japek, 9 Orang Luka Ringan

Minggu, 08 Mei 2022 - 18:28:00 WIB
Bus Angkut Penumpang Arus Balik Kecelakaan di Tol Japek, 9 Orang Luka Ringan
Bus Angkut Penumpang Arus Balik Kecelakaan di Tol Japek (tangkapan layar)
Advertisement . Scroll to see content

BEKASI, iNews.id - Bus Sinar Jaya yang mengangkut penumpang arus balik mengalami kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek, Minggu (8/5/2022) pagi. Kecelakaan menyebabkan 9 orang luka ringan.

Kasat Lantas Polres Metro Bekasi, Kompol Arga Dija Putera membenarkan peristiwa tersebut. Kecelakaan bermula ketika bus datang dari arah timur menuju barat. Diduga sopir bus mengantuk dan membuatnya tidak bisa mengendalikan mobil.

“Kehilangan kendali oleng ke kiri dan menabrak beton barrier pembatas,” kata Arga ketika dikonfirmasi.

Menurutnya, terdapat sekira 54 penumpang di dalam bus tersebut. Mereka yang mengalami luka ringan langsung dibawa ke rumah sakit.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut