Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Update Korban Longsor Cilacap, 3 Jenazah Kembali Ditemukan Total 16 Tewas
Advertisement . Scroll to see content

Cuaca Buruk di NTT, Evakuasi Wilayah Terisolasi Terhambat

Kamis, 08 April 2021 - 10:02:00 WIB
Cuaca Buruk di NTT, Evakuasi Wilayah Terisolasi Terhambat
Banjir Bandang di NTT (Foto Antara).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melakukan upaya penanganan bencana di Nusa Tenggara Timur. Namun, faktor cuaca buruk menjadi kendala utama untuk menjangkau wilayah yang terisolasi.  

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Doni Monardo mengatakan cuaca buruk menghambat proses evakuasi dan penyaluran bantuan.

“Untuk wilayah yang terisolasi, tadi sudah saya sampaikan bahwa faktor utama dalam menjangkau wilayah yang terisolasi ini adalah faktor cuaca,” kata Doni Monardo dalam rapat koordinasi, kemarin malam.

Bahkan, sejumlah helikopter juga telah dikerahkan untuk proses evakuasi korban dan pengiriman logistik. Namun, hal ini terkendala cuaca buruk. 

“Kita sudah mengerahkan helikopter, tapi kalau cuacanya tidak memungkinkan sampai nanti mengatasi bencana, menimbulkan bencana baru. Jadi ini harus menjadi pedoman kita masalah keselamatan,” kata Doni.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut