Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Air Hujan Jakarta Mengandung Mikroplastik, Menkes Ajak Warga Pakai Masker
Advertisement . Scroll to see content

Data Terkini Corona, 21 Daerah Ini Tanpa Penambahan Kasus Positif

Senin, 20 April 2020 - 16:25:00 WIB
Data Terkini Corona, 21 Daerah Ini Tanpa Penambahan Kasus Positif
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto. (Foto: BNPB).
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 memperbarui data kasus konfirmasi positif virus corona di Indonesia. Secara akumulatif, sebanyak 6.760 orang positif Covid-19 yang tersebar di 31 provinsi.

Data tercatat sampai dengan Senin (20/4/2020) pukul 12.00 WIB. Secara akumulatif pula, pasien positif yang sembuh bertambah 61 orang sehingga total menjadi 747. Sedangkan pasien meninggal dunia bertambah 8, sehingga total menjadi 590 orang.

Data Gugus Tugas juga menunjukkan, sebanyak 21 provinsi tanpa penambahan kasus positif dalam sehari kemarin. Dengan kata lain, jumlah pasien terinfeksi, sama dengan data pada Minggu (19/4/2020).

Ke-21 daerah tersebut yakni Aceh, Bangka Belitung, Bengkulu, Jambi, Jawa Timur, Kalimantan Barat dan Kalimantan Selatan. Kemudian, Kepulauan Riau, Sumatera Selatan, Sulawesi Utara, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah dan Lampung.

Selain itu, Maluku Utara, Maluku, Papua Barat, Papua, Sulawesi Barat, Nusa Tenggara Timur dan Gorontalo.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut