Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bank Mandiri Perkuat Komitmen ESG lewat Kinerja Keberlanjutan yang Solid
Advertisement . Scroll to see content

Digelar di Kota Semarang, 10 Ribu Peserta Hadiri Puncak Perayaan Harganas 2024

Senin, 24 Juni 2024 - 20:32:00 WIB
Digelar di Kota Semarang, 10 Ribu Peserta Hadiri Puncak Perayaan Harganas 2024
Perayaan Harganas ke-31 2024 digelar di Kota Semarang. (Foto: dok Pemkot Semarang)
Advertisement . Scroll to see content

Selanjutnya, pada Rabu, 26 Juni 2024, ada kelas pengasuhan orang tua hebat bertema 'kenali luka psikologi orang tua, hadirkan keluarga penuh cinta' di Hotel Harris Kota Semarang. 

Di lokasi berbeda, kolaborasi Direktorat Bina Ketahanan Remaja (Dithanrem) BKKBN dengan Universitas Negeri Semarang (Unnes) menggelar sosialisasi Siap Nikah Goes to Campus. Dalam sosialisasi tersebut, nantinya dihadirkan para pakar keluarga dan didahului dengan pemeriksaan HB bagi peserta perempuan. 

Pemeriksaan HB digunakan untuk mengukur jumlah hemoglobin dalam darah, dengan tujuan sebagai deteksi dini terhadap adanya gejala anemia secara umum. 

"Ada 300 remaja yang akan mengikuti sosialisasi siap nikah ini," ucapnya. 

Dalam sesi talkshow, akan diisi oleh ahli gizi Dr. dr. Tan Shot Yen, M. Hum dengan materi perencanaan keuangan bagi keluarga muda berdaya, menyelami dinamika pernikahan untuk keharmonisan, serta strategi nutrisi untuk mencegah anemia dan kesehatan yang optimal. 

Kemudian, terdapat acara apresiasi tenaga lini lapangan dan apresiasi program Bangga Kencana oleh Direktorat Bina Lini Lapangan (Ditlinlap) BKKBN. 

Dalam kesempatan tersebut, Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang juga akan menerima apresiasi terbaik Lomba Bangga Kencana atas pengelolaan dan percepatan penurunan stunting tingkat nasional 2024. 

Tak berhenti sampai di situ, kegiatan masih berlanjut dengan digelarnya Seminar Pemberdayaan Masyarakat di Kampung KB serta kegiatan bakti sosial DWP (Dharma Wanita Persatuan).  

Pada Kamis, 27 Juni 2024 berlangsung temu Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) yang menggelar sosialisasi akselerasi intervensi serentak dalam percepatan penurunan angka stunting. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut