Ferdy Sambo Sempat Rangkul Bharada E: Saya Akan Bela Kamu walau Pangkat Taruhannya
Senin, 31 Oktober 2022 - 18:43:00 WIB
Di saat itulah muncul percakapan antara Sambo dengan para ajudan di dalam kediamannya.
"Apa yang disampaikan Sambo?," tanya Hakim.
"Bapak ngomong bagaimana kalau ini terjadi kepada anak, istri dan keluarga kalian?" tutur Daden.
Setelah itu, Daden pun melihat Ferdy Sambo merangkul Bharada E dengan tangan kirinya dan mengatakan akan membela Bharada E.
"Siap yang saya dengar, dia megang Richard dan mengatakan 'Tenang saja Chad, saya akan membela kamu walau pun pangkat dan jabatan taruhannya'," katanya.
Editor: Muhammad Fida Ul Haq