Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Video Syur 4 Menit 28 Detik Lisa Mariana Jadi Alasan Penetapan Tersangka, Ini Faktanya!
Advertisement . Scroll to see content

Firli Bahuri Tak Ditahan usai Diperiksa sebagai Tersangka, Polisi: Belum Diperlukan

Jumat, 01 Desember 2023 - 21:55:00 WIB
Firli Bahuri Tak Ditahan usai Diperiksa sebagai Tersangka, Polisi: Belum Diperlukan
Polisi belum menahan Firli Bahuri usai diperiksa sebagai tersangka pemerasan terhadap Syahrul Yasin Limpo, ini alasannya. (Foto: MPI)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Polisi belum menahan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) nonaktif Firli Bahuri. Padahal, Firli telah diperiksa sebagai tersangka pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) di Bareskrim Polri, Jakarta, Jumat (1/12/2023). 

Wakil Direktur Tindak Pidana Korupsi (Wadirtipikor) Bareskrim Polri Kombes Arief Adiharsa mengatakan, penahanan terhadap Firli Bahuri belum diperlukan.

"Belum diperlukan," kata Arief menjawab pertanyaan alasan Firli belum ditahan usai diperiksa, Jumat (1/12/2023).

Sementara itu, Firli mengaku siap menjalani seluruh proses hukum yang berlaku.

"Saya ingin menyampaikan kepada rekan-rekan semua saya taat hukum, menjunjung tinggi supremasi hukum. Tentulah kita sadar negara kita taat hukum, dan bukan Negara yang berdasarkan Kekuasaan," kata Firli usai diperiksa di Bareskrim Polri, Jumat (1/12/2023).

"Oleh karena itu saya sungguh berharap mari kita ikuti proses hukum yang sedang berjalan," ujarnya.

Diketahui, Firli Bahuri belum ditahan usai menjalani pemeriksaan perdana sebagai tersangka pemerasan ke Syahrul Yasin Limpo di Bareskrim Polri, Jakarta, Jumat (1/12/2023).

Berdasarkan pantauan iNews.id, Firli keluar dari Gedung Bareskrim sekitar pukul 19.30 WIB. Dia diperiksa selama 10 jam lebih sejak pukul 09.00 WIB.

Firli keluar mengenakan kemeja cokelat muda seperti saat tiba di Bareskrim dan tidak mengenakan baju tahanan. 

Sebelumnya, Polda Metro Jaya menetapkan Firli Bahuri sebagai tersangka usai gelar perkara pada 22 November 2023 lalu. Penyidik menemukan bukti yang cukup untuk menentukan Firli sebagai tersangka dugaan tindak pidana korupsi berupa pemerasan ke SYL.

"Berdasarkan fakta-fakta penyidikan maka pada hari Rabu hari ini tanggal 22 November 2023 sekitar pukul 19.00 WIB bertempat di ruang gelar perkara Ditreskrimsus Polda Metro Jaya telah dilaksanakan gelar perkara dengan hasil ditemukannya bukti yang cukup untuk menetapkan Saudara FB (Firli Bahuri) selaku Ketua KPK RI sebagai tersangka," kata Dirreskrimsus Polda Metro Jaya Kombes Ade Safri Simanjuntak di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu (22/11/2023) malam.

Editor: Rizky Agustian

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut