Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : KPK Pelajari Putusan MK soal Polisi Aktif Tak Bisa Duduki Jabatan Sipil
Advertisement . Scroll to see content

Geledah Kantor Asuransi Jasa Raharja Putera Bandung, KPK Sita Deposito Senilai Rp6,4 Miliar

Selasa, 11 Februari 2025 - 18:29:00 WIB
Geledah Kantor Asuransi Jasa Raharja Putera Bandung, KPK Sita Deposito Senilai Rp6,4 Miliar
KPK menggeledah kantor Asuransi Jasa Raharja Putera Cabang Bandung terkait kasus dugaan korupsi pengadaan komputer dan laptop di PT INTI. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah kantor Asuransi Jasa Raharja Putera Cabang Bandung. Penggeledahan ini merupakan salah satu tindakan penyidikan dalam kasus dugaan korupsi pengadaan komputer dan laptop di PT Industri Telekomunikasi Indonesia (Persero) atau PT INTI tahun 2017-2018.

Juru Bicara KPK, Tessa Mahardhika menjelaskan, penggeledahan dilakukan pada 7 Februari 2025 silam.

"Pada tanggal 7 Februari 2025, KPK melakukan serangkaian tindakan penyidikan berupa penggeledahan pada kantor Asuransi Jasa Rahajar Putera Cabang Bandung," ujar Tessa dalam keterangannya, Selasa (11/2/2025).

Dari hasil penggeledahan tersebut, KPK menyita deposito bernilai Rp6,4 miliar. Selain itu, barang bukti dokumen-dokumen yang dinilai terkait atas perkara tersebut juga disita.

"KPK telah melakukan penyitaan berupa deposito senilai Rp6,4 miliar dan dokumen-dokumen yang diduga terkait dengan perkara sebagaimana dimaksud di atas," katanya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut