Heboh! Guru Ngaji di Tebet Jaksel Ditangkap, Diduga Cabuli 10 Santri
Minggu, 29 Juni 2025 - 14:27:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Polisi menangkap seorang guru ngaji yang diduga melakukan pencabulan terhadap anak di Tebet, Jakarta Selatan (Jaksel). Sebanyak sepuluh santri dilaporkan menjadi korban.
Kini, garis polisi telah dipasang di rumah guru tersebut.
Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan Kompol Murodih memastikan, pelaku saat ini sudah ditahan.
“(Pelaku) sudah diamankan,” kata Murodih kepada wartawan, Minggu (29/6/2025).