Ini Alasan Jokowi Usulkan Jenderal Andika Perkasa Jadi Calon Panglima TNI
Rabu, 03 November 2021 - 13:10:00 WIB
JAKARTA, iNews.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah mengusulkan KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa sebagai Calon Panglima TNI. Surat presiden sudah diterima pimpinan DPR hari ini.
Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno mengungkap alasan Presiden Jokowi yang akhirnya memilih Andika Perkrasa sebagai pengganti Marsekal Hadi Tjahjanto sebagai Panglima TNI.
"Syarat Panglima TNI itu kan harus kepala staf. Kepala stafnya kan sekarang ini kan TNI AU sudah Panglima. Jadi pilihannya AD dan AL, Pak Presiden sudah memilih angkatan darat," kata Pratikno usai jumpa pers di Kompleks Parlemen, Jakarta, Rabu (3/11/2021).