Ini Cara Meminta Izin Dalam Bahasa Inggris Beserta Contoh dan Artinya Lengkap
JAKARTA, iNews.id – Cara meminta izin dalam bahasa Inggris yang wajib kamu ketahui agar tidak ketinggalan zaman. Meminta izin kepada orang lain, baik itu orang tua, guru, atau teman merupakan hal lumrah dalam kehidupan sehari-hari.
Dalam bahasa Inggris, meminta izin dapat dilakukan dalam beberapa cara, tergantung pada konteks atau tujuan dari meminta izin. Berikut beberapa cara meminta izin dalam bahasa Inggris yang telah tim iNews.id rangkum.
Meminta Izin dalam Bahasa Inggris dengan Sopan
Cara meminta izin dalam bahasa Inggris yang pertama adalah minta dengan cara yang sopan. Ada 3 contoh meminta izin dalam bahasa Inggris sesuai tingkatan kesopanannya. Sebagai berikut:
Cara meminta izin dalam bahasa Inggris yang pertama adalah menggunakan kata ‘Can’. Kata ‘Can’ biasanya digunakan secara langsung dalam kehidupan sehari-hari. Namun, penggunaan kata ‘Can’ sebaiknya tidak digunakan untuk situasi yang lebih formal.
Contoh:
“Can I borrow your pen?” (Bisakah saya meminjam pena kamu?)
“Can I talk to you for a minute?” (Bisakah saya berbicara dengan kamu sebentar?)