Jawa Timur adalah Kunci! Cek Deretan Kampus Kritik Jokowi: Ada Unair, ITS, Unibraw, hingga Unesa
JAKARTA, iNews.id - Gelombang kritis atas perkembangan demokrasi dan penyelenggaraan pemilu Pemilu 2024 terus disuarakan oleh sejumlah perguruan tinggi. Terkhusus, dari sejumlah kampus di daerah Jawa Timur yang menjadi salah satu wilayah lumbung suara.
Universitas Airlangga (Unair) Surabaya, misalnya, ratusan alumni dan civitas academica turut mengkritisi demokrasi terkini. Mereka menyatakan telah terjadi pelemahan demokrasi dalam kegiatan bertajuk "Unair Memanggil" yang dihelat Senin, 5 Februari 2023.
Pelemahan demokrasi yang dimaksud yakni seperti politik dinasti dan penyalahgunaan kekuasaan. Untuk itu, mereka mendesak Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan aparat negara untuk menghormati kemerdekaan dengan menjunjung tinggi demokrasi, kebebasan berbicara, berekspresi, dan pengelolaan sumber daya alam. Selain itu, mereka juga mengecam segala bentuk intervensi dalam pelaksanaan Pemilu 2024.
Guru Besar Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Prof Hotman Siahaan publik kini sedang menyaksikan berbagai pemelencengan-pemelencengan terhadap prinsip-prinsip republik. Hal itu tengah berlangsung dalam beberapa waktu terakhir demi kepentingan personal kekuasaan.
"Mulai dari upaya untuk memanfaatkan MK (Mahkamah Konstitusi) untuk mengubah aturan syarat mendaftar capres maupun cawapres sebagai celah hukum yang memberi jalan kepada Gibran Rakabuming Raka maju sebagai cawapres," ucap Hotman di depan Gedung Sekolah Pascasarjana Unair B, Dharmawangsa, Surabaya, Jawa Timur, Senin (5/2/2024).