Jusuf Kalla dan Sultan Hamengkubuwono X Dapat Anugerah Bintang Tanda Jasa dari Jepang
Kemudian, Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X diberikan bintang tanda jasa The Order of the Rising Sun, Gold and Silver Star. Sri Sultan telah memberikan kontribusi bagi peningkatan hubungan, pertukaran antar daerah, serta saling pengertian antara Jepang dan Indonesia.
“Sebagai Sultan Yogyakarta, Sri Sultan Hamengku Buwono X pernah menyambut dengan penuh perhatian baik kunjungan Kaisar Jepang Akihito dan Permaisuri Michiko pada tahun 1991 maupun kunjungan Putra Mahkota Pangeran Akishino (Akishino-no-miya) dan Putri Mahkota Kiko pada tahun 2008 dalam rangka 50 tahun hubungan diplomatik Jepang dan Indonesia/tahun persahabatan, sehingga berkontribusi bagi kesuksesan kedua kunjungan tersebut dan peningkatan hubungan kedua negara,” dalam keterangannya.
Selain itu, Sri Sultan juga memberikan kontribusi bagi pengembangan hubungan persahabatan kedua negara melalui pertukaran daerah antara Daerah Istimewa Yogyakarta dengan Prefektur Kyoto, Prefektur Yamanashi, dan lain-lain.
Editor: Faieq Hidayat