Kepergok Curi Motor Petani, Pria Babak Belur Dihajar Warga di Bekasi
Rabu, 13 Maret 2024 - 23:27:00 WIB
Rupanya, aksi pelaku diketahui korban. Korban pun berusaha mengejar sambil berteriak sehingga warga sekitar ikut membantu mengejar.
"Setelah tertangkap, lalu pelaku diamankan di rumah ketua RT setempat. Namun, massa yang banyak berkumpul sehingga pelaku langsung mendapat bogem mentah oleh warga," ujar Hotma.
Anggota Polsek Pebayuran di lokasi berusaha mengamankan pelaku dari amukan warga.
"Dengan berbagai upaya, akhirnya petugas polisi dibantu aparat desa setempat berhasil mengamankan pelaku dari amuk massa. Namun, aksi brutal warga tersebut menyebabkan terduga pelaku mengalami mata sebelah kiri lebam dan punggung luka," ujar Hotma.
Editor: Reza Fajri