KH Atabik Ali Wafat, Begini Kesedihan Anas Urbaningrum
“Saya belum bisa berkomentar karena belum bisa berkoordinasi dengan Mas Anas. (Soal izin), saya harus berkordinasi langsung dengan Mas AU, tapi karena pendemi, dan protokol kesehatan, dan ketatnya perizinan bezoek di Lapas saat covid, saya belum sempat menjenguk beliau,” tuturnya saat dihubungi iNews.id, Sabtu (6/2/2021).
Kiai Atabik Ali merupakan putra dari Rais Aam PBNU 1981-1984 KH Ali Maksum. Kiai Atabik melanjutkan kepemimpinan pesantren setelah ayahandanya tutup usia.
Pesantren yang diasuhnya berkembang pesat dengan berbagai terobosan luar biasa. Kiai Atabik juga pernah duduk dalam kepengurusan PBNU di masa Gus Dur, yakni sejak Muktamar Situbondo 1984. Kiai Atabik masuk jajaran sebagai Ketua PBNU.
Editor: Zen Teguh