Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Polemik Ijazah Jokowi, Bonatua Silalahi Laporkan ANRI hingga KPU ke Ombudsman
Advertisement . Scroll to see content

Komnas HAM Ingatkan Kematian Massal Petugas KPPS Jangan Terulang, Singgung Gorengan hingga Nakes Siaga

Senin, 12 Februari 2024 - 22:28:00 WIB
Komnas HAM Ingatkan Kematian Massal Petugas KPPS Jangan Terulang, Singgung Gorengan hingga Nakes Siaga
Kantor Komnas HAM (foto: antikorupsi.org)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Komisi Nasional (Komnas) HAM mengingatkan agar kematian massal petugas Kelompok Panitia Pemungutan Suara (KPPS) pada Pemilu 2019 jangan sampai terulang tahun ini. Lembaga negara ini telah mengkaji salah satu faktor yang berkontribusi atas tragedi tersebut, yakni lingkungan TPS yang tidak sehat. 

Wakil Ketua Komnas HAM Pramono Ubaid Tanthowi menyampaikan beberapa catatan agar lingkungan TPS lebih sehat dan kondusif bagi para petugas KPPS dalam menjalankan tugasnya di Pemilu 2024. Imbauan agar petugas tidak mengonsumsi makanan tak sehat seperti gorengan dan minum kopi berlebihan termasuk di antaranya.

"Pertama, kami mengimbau agar petugas KPPS tidak mengonsumsi makanan dan minuman yang tidak sehat, misalnya gorengan, minuman suplemen atau minum kopi secara berlebihan dan lain-lain. Sebaiknya snack diberikan dalam bentuk buah-buahan segar dan minum air putih yang banyak. Jika memungkinkan disediakan vitamin," kata Pramono dalam keterangannya, di Jakarta, Senin (12/2/2024).

Komnas HAM juga meminta agar lingkungan TPS sebaiknya dijauhkan dari asap rokok karena berbahaya bagi perokok pasif di sekitarnya. Apalagi bagi petugas yang memiliki komorbid.

"Mereka yang memiliki komorbid penyakit paru, asma, batuk serta gangguan pernapasan lain," ucap Pramono.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut