Kortas Tipikor Polri Usut Dugaan Korupsi di LPEI, Naikkan ke Tahap Penyidikan
JAKARTA, iNews.id - Korps Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi (Kortas Tipikor) Polri mengusut kasus dugaan korupsi yang terjadi di Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia (LPEI) periode 2012-2016. Kini, perkara tersebut naik ke tingkat penyidikan.
Kakortas Tipikor Polri Irjen Cahyono Wibowo menyebut, pengusutan dugaan korupsi ini berawal dari adanya temuan penyimpangan dalam proses pembiayaan. Cahyono menyebut, ada dana disalurkan yang tidak sesuai dengan peruntukkannya.
"Akibatnya, dana yang disalurkan digunakan untuk kepentingan yang tidak sesuai dengan tujuan awal, berujung pada kerugian negara yang besar," kata Cahyono, Minggu (2/2/2025).
Sementara itu, Wakakortas Tipikor Polri, Brigjen Arief Adiharsa menjelaskan, perkara ini dimulai saat LPEI mempunyai kesepakatan pembiayaan dengan PT DST.
Namun, kredit macet terjadi hingga mencapai Rp45 miliar dan 4.125.000 dolar Amerika Serikat.