KPU Sebut Debat Capres-Cawapres Bakal Jadi Ajang Generasi Muda Tentukan Pilihan
Rabu, 22 November 2023 - 19:09:00 WIB
KPU sebagai penyelenggara pun harus mengemas debat tersebut menjadi lebih baik. Melasz memastikan, KPU akan menggelar debat capres-cawapres sebanyak 5 kali.
Masa kampanye baru akan dimulai pada 28 November hingga 10 Februari 2024. Melasz berharap pada masa kampanye tersebut, pemilih bisa benar-benar mengenali peserta Pemilu baik untuk pemilihan presiden maupun pemilihan legislatif dan partai politik.
“Harapannya segala yang ditawarkan oleh para peserta Pemilu itu mampu menjawab tantangan tantangan kita ke depan,” kata dia.
Editor: Reza Fajri