Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Sejumlah Kementerian Balikin Duit Anggaran Rp3,5 Triliun, Purbaya: Mereka Nyerah
Advertisement . Scroll to see content

KPU Siapkan Anggaran Rp76,6 Triliun untuk Pemilu 2024, Cukup hingga 2 Putaran

Senin, 25 September 2023 - 06:28:00 WIB
KPU Siapkan Anggaran Rp76,6 Triliun untuk Pemilu 2024, Cukup hingga 2 Putaran
Ketua KPU Hasyim Asy'ari mengatakan anggaran Rp76,6 triliun disiapkan untuk Pemilu 2024. (Foto: MPI)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU), Hasyim Asy’ari menyebut anggaran untuk Pemilu 2024 telah ditetapkan sebesar Rp76,6 triliun. Anggaran itu cukup hingga dua putaran pemilihan presiden atau pilpres. 

“Anggaran yang dianggarkan itu Rp76,6 triliun. Itu sudah termasuk pilpres putaran kedua,” kata Hasyim, Minggu (24/9/2023).

Hasyim mengatakan anggaran tersebut telah disetujui pemerintah, DPR hingga KPU.

“Itu sudah disetujui bersama antara pemerintah, DPR, dan KPU. Demikian juga badan anggaran juga sudah menyetujui,” ujarnya.

Meski demikian, pencairan anggaran akan mengikuti dinamika pemilu.

“Nah soal dicairkannya kapan itu kan tergantung, apakah syarat pilpres putaran kedua terjadi atau enggak,” ucapnya.

Sebelumnya, DPR dan pemerintah sepakat untuk mempercepat jadwal pendaftaran calon presiden dan wakil presiden (capres-cawapres) Pemilu 2024. Jadwal pendaftaran disepakati mulai 19 hingga 25 Oktober 2023.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut