Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Kemenkeu Buka Blokir Anggaran IKN, Pembangunan Istana Wapres hingga Masjid Negara Dilanjutkan
Advertisement . Scroll to see content

Kunjungi IKN, Wapres Gibran Tinjau Pembangunan Kompleks Istana hingga Tempat Ibadah

Kamis, 29 Mei 2025 - 13:20:00 WIB
Kunjungi IKN, Wapres Gibran Tinjau Pembangunan Kompleks Istana hingga Tempat Ibadah
Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka melakukan kunjungan kerja ke Ibu Kota Nusantara (IKN), Kamis (29/5/2025). (Foto: Mukmin Azis).
Advertisement . Scroll to see content

PENAJAM PASER UTARA, iNews.id - Wakil Presiden (Wapres) Gibran Rakabuming Raka melakukan kunjungan kerja ke Ibu Kota Nusantara (IKN). Kedatangannya untuk meninjau langsung perkembangan sejumlah proyek pembangunan. 

Dalam kunjungannya, Gibran menyoroti progres pembangunan Istana Wakil Presiden, yang hingga saat ini telah mencapai 43 persen penyelesaian struktur. 

Dalam kunjungan tersebut, Gibran didampingi Kepala Otorita IKN, Basuki Hadimuljono. Dia menjelaskan, proyek tahap pertama yang tengah berlangsung ini mencakup kantor dan kediaman Presiden, Kantor Sekretariat Wakil Presiden, serta Asrama Paspampres, yang ditargetkan rampung pada Desember 2025.

Selain meninjau kompleks Istana, Gibran juga memantau pembangunan tempat ibadah seperti masjid Istana Negara hingga gereja yang menadi salah satu prioritas dalam tahap pertama penyelesaian IKN. Masjid ini ditargetkan selesai pada Oktober atau November 2025. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut