Luar Biasa! Korban Intoleransi Sumbangkan Rp100 Juta dari Dedi Mulyadi untuk Bangun Masjid
Rabu, 02 Juli 2025 - 14:42:00 WIB
"Dana ini bentuk kepedulian agar masalah ini bisa diselesaikan dengan baik, tidak menimbulkan konflik berkepanjangan dan tetap menjaga harmonisasi antarwarga. Kerukunan antarumat beragama harus terus dijunjung tinggi," kata KDM saat kunjungan pada Senin (30/6/2025).
KDM menambahkan, masyarakat harus tetap hidup rukun dan tidak menjadikan perbedaan keyakinan sebagai alasan untuk saling memusuhi.
Langkah bijak dari keluarga korban menjadi simbol nyata toleransi dan sikap saling menghormati di tengah masyarakat majemuk. Di tengah luka akibat tindakan intoleransi, lahir semangat persaudaraan lintas iman melalui sumbangan untuk rumah ibadah umat Islam.
Editor: Donald Karouw