Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Facebook Jadi Ladang Konten Radikal dan Terorisme, Ini Faktanya!
Advertisement . Scroll to see content

Menag: Kalau Ada Kelompok Radikal Memaksakan Golongan, Kita Lawan

Jumat, 25 Desember 2020 - 02:30:00 WIB
Menag: Kalau Ada Kelompok Radikal Memaksakan Golongan, Kita Lawan
Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

SEMARANG, iNews.id - Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas menyatakan akan melawan kelompok radikal yang ingin memaksakan kehendaknya. Sebab, Indonesia menjadi kaya karena memiliki banyak keragaman baik budaya, agama, suku, maupun golongan.

“Tidak boleh ada gerakan-gerakan radikal di negara yang kita kenal sangat plural, yang kekayaannya justru keberagaman,” kata pria yang akrab disapa Gus Yaqut itu saat kunjungan ke Semarang Jawa Tengah, Kamis (24/12/2020) malam.

“Jadi kalau mereka, ada satu kelompok radikal ini memaksakan golongannya sendiri, keinginannya sendiri karena keyakinannya itu kita harus lawan,” kata dia.

Ketua Umum Pimpinan Pusat GP Ansor itu mengingatkan, kemerdekaan Indonesia merupakan proses panjang yang melibatkan peran seluruh anak bangsa. Oleh karenanya, semua pihak memiliki kewajiban yang sama untuk mengisi pembangunan sekaligus menjaga persatuan.

“Bahwa Indonesia ini tidak boleh hanya dimiliki oleh satu kelompok, satu golongan, agama-agama tertentu. Indonesia ini milik semua golongan, milik semua agama, karena kita tahu Indonesia ini juga dimerdekakan oleh semua kelompok, semua golongan, semua agama,” ujarnya. 

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut