Mengapa Anak Muda Perlu Mendukung Program Ekonomi Hijau Ganjar-Mahfud?
JAKARTA, iNews.id - Tim Pemenangan Nasional (TPN) Capres-Cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud MD mengajak anak muda untuk mendukung program ekonomi hijau. Tujuannya guna mencapai Indonesia lebih maju dan lestari.
Seperti diketahui pasangan nomor urut 3 Ganjar-Mahfud menjadikan ekonomi hijau dan ekonomi biru sebagai salah satu fokus pembangunan berkelanjutan untuk mewujudkan visi Idonesia Emas 2045.
Wakil Deputi Bidang Y & Z TPN Ganjar-Mahfud, Achyar Alrasyid menegaskan, program ekonomi hijau bertujuan mencapai Indonesia lebih maju dan lestari.
"Menurut saya teman-teman milenial dan Gen Z, kita harus mulai mendekatkan diri kita ke arah ekonomi hijau dan biru ini. Kenapa? Karena Indonesia negara yang luas, lautannya luas, daratannya juga luas. Jadi kalau kita banyak beraktivitas di dua ini, kesejahteraan dan kelestarian bagi lingkungan dan diri kita juga akan abadi," kata Achyar, dalam Podcast Aksi Nyata Partai Perindo, Kamis (14/12/2023).
Indonesia, lanjut dia, sedang gencar melakukan industrialisasi. Salah satu contoh, program hilirisasi nikel bertujuan mengoptimalkan sumber daya alam (SDA) yang dimiliki.