MNC Peduli dan Laz Harfa Bantu Keluarga Nelayan di Pasauran Serang
“Laz Harfa memberikan pengetahuan dasar terkait dengan pengelolaan manajemen literasi keuangan mereka, bagaimana mereka bisa memahami, bisa mengatur penghasilan itu dan tidak lagi menjadi orang-orang yang duafa dan tidak berdaya,” kata Indah, Rabu (4/9/2019).
Menurut dia, proses tersebut agak panjang. Tetapi, Laz Harfa percaya mereka kelak akan berubah.
”Pelatihan ini banyak dilakukan di daerah lain dan biasanya berubah cukup signifikan karena kami menggunakan metode-metode pemberdayaan yang aplikatif untuk masyarakat,” ujarnya.

Ketua MNC Peduli Syafril Nasution mengatakan, MNC Peduli bersama Laz Harfa memberikan bantuan 11 perahu dan juga 50 pelampung untuk nelayan. Bantuan ini terkait dengan musibah tsunami beberapa waktu yang lalu.
“Di samping bantuan perahu, kita juga berikan bantuan pelatihan ekonomi mikro kepada istri nelayan bagaimana cara menabung, gimana cara menambah pendapatan di samping menangkap ikan oleh suaminya. Bagus sekali, mudah-mudahan sangat bermanfaat bagi masyarakat,” kata Syafril.