Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Heboh Chicco Jerikho hingga Sukatani Gelar Aksi Musikal di Gedung KPK
Advertisement . Scroll to see content

Oknum Jaksa yang Temui Djoko Tjandra Dilaporkan ke Komisi Kejaksaan

Jumat, 24 Juli 2020 - 13:18:00 WIB
Oknum Jaksa yang Temui Djoko Tjandra Dilaporkan ke Komisi Kejaksaan
Boyamin Saiman (Foto: Antara)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Koordinator Masyarakat Anti Korupsi Indonesia (MAKI) Boyamin Saiman akan melaporkan oknum jaksa ke Komisi Kejaksaan. Pelaporan dilakukan karena oknum jaksa tersebut bertemu dengan buronan kasus cessie Bank Bali, Djoko Tjandra.

"Hari ini, kami akan mendatangi Komisi Kejaksaan akan membuat pengaduan dan laporan dugaan keterkaitan seorang atau beberapa orang oknum Jaksa yang diduga terkait atau terlibat terhadap sengkarut Joko Tjandra setidak-tidaknya ada yang bertemu dengan Joko Chandra," ujar Boyamin dalam video yang dirilisnya, Jumat (24/7/2020).

Boyamin menduga, para oknum Jaksa tersebut membantu mengurusi Peninjauan Kembali (PK) Djoko Tjandra di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

"Juga diduga ada yang membantu proses untuk bertemu pihak-pihak yang berkaitan dengan peninjauan kembali (PK)," kata Boyamin.

Dalam pelaporan tersebut, MAKI akan menyertakan bukti berupa foto-foto yang diserahkan kepada Komisi Kejaksaan berupa berkaitan dengan pertemuan antara oknum jaksa tersebut dengan Djoko Tjandra.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut