Partai Demokrat DKI Jakarta Murka, Minta Subur Sembiring Segera Dipecat
Surat PAC se-DKI diterima Ketua Dewan Kehormatan (Wanhor) Partai Demokrat Hinca Pandjaitan yang didampingi oleh Sekretaris Wanhor Partai Demokrat Partoyo. Hinca menyebutkan, tugas Dewan Kehormatan untuk menjaga integritas rumah besar Partai Demokrat.
“Selain apa yang disampaikan teman-teman, kami juga menerima laporan dari hampir seluruh kader di Indonesia. Oleh karena itu izinkan kami menjalankan amanah ini untuk memproses apa yang teman-teman sampaikan ke dewan,” kata Hinca.
Sebelumnya, para perwakilan PAC juga telah menyampaikan kekecewaan mereka terhadap pernyataan yang diberikan Subur. Mereka meminta agar AHY menjatuhkan sanksi tegas.
“Kami sebagai kader Partai Demokrat merasa terzalimi dan tersakiti dari statement Pak Subur. Kami merasa apa yang beliau sampaikan tidak benar dan hanya mengacak partai kita,” kata Sekretaris PAC Pasar Rebo, Jakarta Timur, Yunita.
Wakil PAC Matraman, Jakarta Timur Eko Yuli Suryanto mengungkapkan hal senada. Dia menilai ucapan Subur merusak nama baik partai.