Pilkada di Tengah Pandemi Covid-19, KPU: Ke Mal Aja Bisa
"Kita juga siapkan 20% masker jika ada masyarakat yang tidak bawa masker dan sebagainya. Jadi prosesnya sudah sedemikian rupa kita rancang. Tinggal bagaimaba nanti kita melakukan sosialisasi bagaimaba sebetulnya protokol covid dalam TPS itu," ujar Ilham.
"Itu akan kita sosialisasi kita yakinkan masyarakat come on bapak ibu sekalian kalau bapak ibu sekalian gunakan masker, face shield, cuci tangan selalu Insya Allah tidak ada masalah ke TPS. Ke mal aja bisa, masa ke TPS enggak bisa. Misalnya begitu," katanya lagi.
Sebagaimana diketahui, pemerintah dan DPR telah sepakat menyelenggarakan Pilkada Serentak pada Desember 2020. Padahal saat ini tren penularan virus corona masih cukup tinggi. Pesta demokrasi tahun ini digelar di 270 wilayah terdiri dari 9 provinsi, 224 kabupaten, dan 37 kota.
Editor: Muhammad Fida Ul Haq