PPP: KIB Otomatis Bubar setelah Golkar dan PAN Dukung Prabowo
Minggu, 13 Agustus 2023 - 16:27:00 WIB
"Kami tidak terkejut, karena dukungan PAN konsekuensi kemungkinan Erick Thohir akan digandeng Prabowo Subianto. Jadi sudah lama kita prediksi kalau PAN akan melabuhkan pilihan di mana Erick berlabuh," kata pria yang akrab dipanggil Romy tersebut.
Sedangkan keputusan Partai Golkar, Romy mengaku memang sayup-sayup sudah mendengar bahwa partai berlambang pohon beringin tersebut akan merapat ke Prabowo.
"Karena memang secara chemistry mereka lebih dekat dengan Partai Gerindra mengingat Prabowo dulunya juga kader Golkar. Apapun, Golkar didirikan almarhum Pak Soeharto yang juga pernah menjadi mertua Prabowo Subianto," katanya.
Editor: Faieq Hidayat