Puspadaya Perindo dan Aliansi Mahasiswa Sumba Jakarta Perkuat Kemitraan Kawal Demokrasi
Puspadaya Perindo juga secara resmi membuka ruang kolaborasi berkelanjutan dengan Aliansi Mahasiswa Sumba Jakarta. Sekjen Amriadi Pasaribu menegaskan kesiapan partai untuk memfasilitasi penyampaian bukti atau kesaksian kepada aparat penegak hukum.
"Kami siap mendukung proses pelaporan ke Mabes Polri sekaligus menjamin perlindungan bagi saksi dan korban dari segala bentuk intimidasi," tegasnya.
Pertemuan ini juga ditandai dengan pernyataan tegas dari perwakilan mahasiswa soal komitmen memperjuangkan kebenaran. Puspadaya menghormati semangat tersebut dan memandang audiensi ini sebagai langkah konkret menuju kemitraan demi integritas bernegara.
Puspadaya Perindo kembali menegaskan komitmen untuk menjaga kanal komunikasi terbuka dengan masyarakat sipil dan menjadikan masukan publik sebagai bagian penting dari proses transformasi internal Partai Perindo di bawah kepemimpinan Angela Tanoesoedibjo.
Audiensi ini bukan sekadar bentuk keterbukaan organisasi, tetapi juga menjadi bukti bahwa pengawasan publik adalah napas demokrasi yang dijunjung tinggi oleh Partai Perindo, yang dikenal pula sebagai Partai Kita.
Editor: Maria Christina