Relawan Ganjar Milenial Center Beri Pelatihan Videografi ke Kaum Muda, Tujuannya Mulia Sekali
JAKARTA, iNews.id- Relawan bacapres Ganjar Pranowo yang tergabung dalam Ganjar Millenial Center (GMC) mengadakan pelatihan videografi untuk mahasiswa-mahasiswi. Kegiatan itu bertujuan agar para generasi muda bisa membuat konten-konten yang menarik dan tak ketinggalan zaman.
Ketua Korwil Ganjar Millenial Center Kalimantan Selatan Muhammad Iqbal mengatakan pihaknya membekali sejumlah pemuda-pemudi dengan pelatihan videografi untuk mengelola konten media sosial yang menarik dan positif.
"Pelatihan videografi ini merupakan bagian menjawab tantangan perkembangan zaman yang sudah makin kompleks," kata Muhammad dalam siaran persnya, Selasa (7/11/2023).
Dia menambahkan pelatihan ini sebagai peluang untuk para pemuda-pemudi agar bisa melek terhadap perkembangan teknologi terutama konten media yang ngetren pada era digital.
"Apalagi di era digital ini makanya para milenial harus dibekali dengan seperti menguasai fotografi, cinematography, bahkan konten medsos," tuturnya.
Dalam pelatihan tersebut, loyalis Ganjar Pranowo itu menghadirkan pemateri yang sudah profesional dibidang videografi. Pemateri itu menjelaskan bagaimana cara membuat video yang menarik sehingga bisa diminati oleh masyarakat luas.